CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia <p>Cendikia : Jurnal Pendidikan dan Pengajaran</p> id-ID ilhamyoa88@gmail.com (ilham) masyni@ikippgrikaltim.ac.id (Dr. Hj. Masyni, M.Pd) Thu, 12 Jun 2025 13:46:19 +0000 OJS 3.2.1.3 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA VIDEO TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI PADA MATA PELAJARAN KEWIRAUSAHAAN DI SMKN 2 SAMARINDA TAHUN 2025 https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/314 <p>Pengaruh Penggunaan Media Video Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas XI Pada Mata Pelajaran Kewirausahaan di SMKN 2 Samarinda Tahun 2025. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media video terhadap hasil belajar siswa kelas XI pada mata pelajaran kewirausahaan di SMKN 2 Samarinda Tahun 2025, dengan populasi 473 orang, dimana sampel dalam penelitian adalah 33 orang yang diambil menggunakan teknik <em>Sampling Purposive. </em>Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain <em>“One-Group Pretest-Posttest”. </em>Instrumen menggunakan tes<em> Pretest </em>dan<em> Posttest </em>yang sudah ditentukan skornya dengan mengacu pada skala Linkert<em>. </em>Hasil analisis data menunjukkan bahwa nilai rata-rata nilai <em>Posttest</em> lebih besar dari nilai <em>Pretest</em> (78,787 &gt; 46,363) dan hasil dari tabel frekuensi <em>Posttest</em> menunjukan peningkatan hasil belajar sebesar 60%. Hasil analisis juga menunjukkan bahwa T <sub>hitung</sub> lebih besar dari T <sub>tabel</sub> (7,366 &gt; 2,040) dengan nilai signifikan 0,05. Dengan demikian Ha diterima dan Ho ditolak, yang artinya ada pengaruh penggunaan media video terhadap hasil belajar siswa kelas XI pada mata pelajaran kewirausahaan di SMKN 2 Samarinda Tahun 2025</p> Syaiful Anwar, Rendra Ika Winardi, Muhammad Faizal Hasanudin Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/314 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 APAKAH TINGKAT KEGEMARAN MEMBACA MEMPENGARUHI INDEKS PEMBANGUNAN LITERASI DI INDONESIA? TINJAUAN DARI PERSPEKTIF MANAJEMEN PENDIDIKAN https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/309 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji apakah tingkat kegemaran membaca berpengaruh terhadap Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat di Indonesia dalam tinjauan perspektif manajemen pendidikan. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode analisis regresi sederhana. Data penelitian bersumber dari website resmi Badan Pusat Statistik (BPS), sehingga menggunakan data sekunder yang valid dan terverifikasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa tingkat kegemaran membaca berpengaruh signifikan terhadap Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat. Persamaan regresi yang diperoleh adalah Y = -4,284 + 1,075X, yang mengindikasikan bahwa setiap peningkatan satu satuan dalam tingkat kegemaran membaca akan meningkatkan indeks pembangunan literasi masyarakat sebesar 1,075 poin. Uji t menghasilkan nilai signifikansi sebesar 0,000 (lebih kecil dari 0,05) dan nilai t-hitung sebesar 8,919 (lebih besar dari t-tabel 2,028), sehingga hipotesis penelitian diterima. Temuan ini memberikan implikasi penting bagi manajemen pendidikan, khususnya dalam perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan evaluasi program literasi untuk meningkatkan kualitas literasi masyarakat di Indonesia.</p> Enny Kartini, Ernawati, Trivena Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/309 Thu, 12 Jun 2025 00:00:00 +0000 STRATEGI PEMASARAN KEUANGAN SYARIAH DALAM PENANGGULANGAN KEMISKINAN https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/305 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran ekonomi syariah dalam pengelolaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) berbasis media sosial. Perkembangan teknologi informasi, khususnya media sosial, telah membuka peluang baru bagi UMKM untuk mengakses pasar yang lebih luas. Namun, di tengah dinamika pasar digital, penerapan prinsip ekonomi syariah dalam pengelolaan UMKM berbasis media sosial sangat penting untuk menjaga keberlangsungan usaha dan memastikan transaksi yang adil dan transparan. Dengan menerapkan model bisnis seperti mudharabah dan musyarakah, UMKM berbasis media sosial dapat mengoptimalkan potensi pembiayaan tanpa ketergantungan pada bunga, serta memperkuat hubungan dengan nasabah melalui transaksi yang etis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan ekonomi syariah dalam pengelolaan UMKM berbasis media sosial tidak hanya meningkatkan kinerja bisnis, tetapi juga berdampak positif pada penguatan merek, loyalitas pelanggan, dan pemberdayaan sosial. Namun, tantangan utama dalam penerapan ekonomi syariah pada UMKM berbasis media sosial terletak pada terbatasnya edukasi dan pemahaman pelaku usaha tentang bunga, serta memperkuat hubungan dengan nasabah melalui transaksi yang etis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan ekonomi syariah dalam pengelolaan UMKM berbasis media sosial tidak hanya meningkatkan kinerja bisnis, tetapi juga berdampak positif terhadap penguatan merek, loyalitas pelanggan, dan pemberdayaan sosial. Namun, tantangan utama dalam penerapan ekonomi syariah pada UMKM berbasis media sosial terletak pada terbatasnya edukasi dan pemahaman pelaku usaha.</p> Milawati, Anis, Natalia Raham Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/305 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 HUBUNGAN KEKUATAN OTOT LENGAN DENGAN KEMAMPUAN SERVIS MIRING PADA PERMAINAN BOLA VOLI KELAS X DI SMA NEGERI 14 BERAU TAHUN PELAJARAN 2023/2024 https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/296 <p>Hubungan Kekuatan Otot Lengan Dengan Kemampuan <em>Servis </em>Miring Pada Permainan Bola Voli Kelas X Di SMA Negeri 14 Berau Tahun Pelajaran 2024/2025. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui Hubungan Kekuatan Otot Lengan Dengan Kemampuan <em>Servis </em>Miring Pada Permainan Bola Voli kelas X di SMA Negeri 14 Berau Tahun Pelajaran 2024/2025. dengan populasi 30 orang, dimana sampel dalam penelitian adalah menggunakan total sampel yaitu 30 orang. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini, penulis menggunakanmetode eksperimen dengan teknik tes dan pengukuran, data-data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan statistik menggunakan korelasi produc moment. Setelah dilakukan perhitungan teknik tersebut diperoleh harga rxy Sebesar 0,193. kemudian hasil ini dibandingkan dengan tabel interprestasi dan ternyata nilai r tersebut terletak atau berada pada taraf 0.40-0,599 termasuk dalam kategori berhubungan yang sangat kuat sehingga dapat diambil kesimpulan bahwa dalam penelitian hubungan antara kekuatan otot lengan dengan kemampuan servis miring pada permainan</p> Reza Fatchurahman, Reki wiranto, Rizky Rahma Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/296 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 Analisis Bibliometrik Publikasi Ilmiah Pendidikan Jasmani di Indonesia (data base scopus): Tren dan Dampak Terhadap Kesehatan Siswa (2014-2024) https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/293 <p>Penelitian ini menganalisis publikasi ilmiah tentang pendidikan jasmani di Indonesia dari 2014 hingga 2024 menggunakan metode bibliometrik berdasarkan data dari database Scopus. Melalui perangkat lunak <em>R-Bibliometrix (Biblioshiny</em>), diperoleh 355 dokumen dari 90 sumber dengan tingkat pertumbuhan tahunan mencapai 23,28% dan partisipasi penulis internasional sebesar 24,79%. Temuan menunjukkan puncak signifikan dalam jumlah publikasi pada tahun 2023, mencerminkan minat yang berkembang dalam penelitian ini. Universitas Negeri Padang (UNP) dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menjadi institusi paling aktif dalam publikasi, menandakan kontribusi mereka yang kuat dalam bidang ini. Analisis tren topik antara 2018 dan 2024 mengidentifikasi fokus utama pada pendidikan, eksperimen manusia, dan kesehatan fisik anak serta remaja, dengan istilah kunci seperti “<em>learning</em>,” “<em>education</em>,” dan “<em>physical education</em>.” Penelitian ini memberikan wawasan tentang perkembangan pendidikan jasmani sebagai bidang penelitian yang krusial di Indonesia, serta menyoroti perlunya kolaborasi lintas disiplin</p> Mu’ammar, Sari Putri Astuti, Hamdan Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/293 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 HUBUNGAN TINGGI BADAN DAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI DENGAN BLOK PASIF BOLA VOLI EKSTRAKULIKULER SMPN 2 LOA KULU TAHUN AJARAN 2023/2024 https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/291 <p>Pendahuluan : Aspek anatomis pemain khususnya tinggi badan juga merupakan faktor yang tak dapat kita remehkan. Kebanyakan cabang olahraga faktor yang sangat membatasi prestasi adalah bentuk (struktur) tubuh yang tinggi. Olahraga bola voli&nbsp; kemampuan&nbsp; otot&nbsp; tungkai&nbsp; sangat&nbsp; di&nbsp; perlukan&nbsp; untuk melakukan blocking. Teknik blocking sangat&nbsp; dipengaruhi&nbsp; oleh kualitas&nbsp; otot tungkai. Tujuan : Mengetahui tinggi badan dan kekuatan otot tungkai dengan blok pasif bola voli ekstrakulikuler SMPN 2 Loa Kulu tahun ajaran 2023/2024. Metode : &nbsp;metode kuantitatif, sampel penelitian yaitu siswa putra yang mengikuti ektrakurikuler bola voly berjumlah 30 orang. Teknik pengumpulan data dengan teknik observasi, dokumentasi dan tes. Hasil : Berdasarkan hasil perhitungan statistik diperoleh dari analisis data menunjukkan bahwa T<sub>hitung</sub> &nbsp;23,20 &gt; T<sub>tabel </sub>3,35, maka terdapat hubungan tinggi badan dan kekuatan otot tungkai dengan blok pasif bola voli eksrtakulikuler SMPN 2 Loa Kulu Tahun Pelajaran 2023/2024. Kesimpulan : Semakin baik tinggi badan dan kekuatan otot tungkai maka blok pasif semakin bagus.</p> Iskandar, Wahyu Sulaksono, Hamdani Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/291 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 EFEKTIVITAS LATIHAN PLANK TERHADAP KEKUATAN OTOT PERUT DALAM MELAKUKAN SENAM LANTAI SIKAP LILIN PADASISWI SMPN 4 MUARA JAWA TAHUN PELAJARAN 2024/2025 https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/289 <p>Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh latihan efektivitas latihan <em>plank </em>terhadap kekuatan otot perut dalam melakukan senam lantai sikap lilin pada siswi. Penelitian ini merupakan penelitian eksprimen, dimanapengambilandatanya menggunakan sistem <em>pre-test</em>dan <em>post- test </em>dari hasil <em>treatment </em>yang diberikan. Sampel dalam penelitian ini adalah siswi SMPNegeri 4 Muara Jawadenganmenggunakanseluruhpopulasimenjadisampelyang berjumlah sebanyak 40 orang.Hasil analisissatistikmenunjukanbahwa:kelompokyangdiberi latihanplank diperoleh t-hitung = 14,9 dan dengan menggunakan dk= 38 dan???? = 0,05 diperoleh t-tabel = 1,685. Sehingga diperoleht-hitung&gt;t-tabel.</p> Irawan Hadi Saputra, Gilang Fersandy, Khayyirah Raihanna Rachman Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/289 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 HUBUNGAN ANTARA BUDAYA KESELAMATAN KESEHATAN KERJA (K3) DENGAN KEDISIPLINAN SAAT PRAKTIKUM PADA SISWA TEKNIK ALAT BERAT https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/323 <p>Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) merupakan aspek penting dalam pendidikan vokasional, khususnya di sekokolah Menengah Kejuruan (SMK). Pengetahuan dan budaya K3 yang baik di harapkan dapat meningkatkan kedisiplinan siswa praktikum di workshop. Penelitian ini dilakukan di SMK Muhammadiyah Loa Janan, yang bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan antara budaya K3 dengan kedisiplinan siswa kelas XII Teknik Alat Berat. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis hubungan antara budaya K3 dengan kedisiplinan siswa Teknik Alat Berat saat melaksanakan praktikum di workshop. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain koresional. Populasi penelitian 206 orang dimana sampel penelitian terdiri dari siswa Teknik Alat Berat SMK Muhammadiyah Loa Janan tahun ajaran 2023/2024 yang berjumlah 37 orang. Data dikumpulkan melalui Teknik Observasi dengan mengukur budaya K3 dan kedisiplinan siswa. Analisis data dilakukan mengunakan Uji Korelasi Parametrik <em>Pearson and Multiple Correlation</em> untuk menentukan hubungan antara variabel variabel yang di teliti. Hasi analisis ditemukan hubungan negatif tidak signifikan (sangat rendah) antara budaya K3 dan kedisiplinan siswa ( Nilai P.Sig = -.003 , p &lt; 005). Temuan ini menjukan bahawa peningkatan budaya K3 kurang berkontribusi dengan peningkatan kedisiplinan siswa saat praktikum di workshop. Temuan ini menujukan bahwa peningkatan budaya K3 kurang berkontribusi baik dengan peningkatan kedisiplinan siswa saat praktikum di workshop.</p> Sandi Kurniawan, Ridha Rizkyati, Asrul Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/323 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 Strategi Pelaksanaan Program Pusat Keunggulan pada Sekolah Menengah Kejuruan Otomotif di Kalimantan Timur https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/317 <p>Program SMK PK hanya dilaksanakan pada Sekolah Kejuruan terpilih untuk mewujudkan visi pemerintah dalam meningkatkan Pendidikan Kejuruan sebagai strategi pengembangan sumber daya manusia. Oleh karena itu perlu adanya strategi yang dilakukan sekolah dalam pelaksanaan program SMK PK yang meliputi strategi seleksi, perencanaan, dan pelaksanaan program. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus yang dilaksanakan di SMK Bhakti Loa Janan, Kalimantan Timur. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis menggunakan model Miles &amp; Huberman melalui pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian adalah sebagai berikut. (1) Seleksi program dilakukan dengan membentuk tim khusus, dokumen <em>link and match,</em> video aksi, dan rekomendasi dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. (2) Perencanaan program meliputi sosialisasi, penyediaan sarana dan prasarana, dan program pengembangan melalui pendampingan dari Politeknik Negeri Samarinda, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, dan BBPPMPV Bisnis dan Pariwisata. (3) Pelaksanaan program meliputi Kurikulum Merdeka berbasis KOSP dan modul ajar, kemitraan <em>link and match</em>, peningkatan sarana dan prasarana, serta program penguatan kelembagaan SMK yang dilakukan dalam kegiatan <em>benchmarking </em>dengan PT Astra Daihatsu, dan program <em>employee gathering</em>.</p> Mawarda Nurodanika, Prengky, Syaparuddin Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/317 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 EFEK TARIF TRUMP TERHADAP RANTAI PASOK GLOBAL DAN KINERJA EKSPOR NEGARA BERKEMBANG https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/312 <p>Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui adanya pengaruh kebijakan tarif Presiden Donald Trump terhadap struktur dan efisiensi rantai pasok global serta kinerja ekspor negara-negara berkembang pada periode 2020–2025. Populasi dalam penelitian ini adalah negara-negara berkembang yang memiliki ketergantungan tinggi terhadap perdagangan internasional, khususnya ekspor ke Amerika Serikat dan Tiongkok. Sampel penelitian diambil berdasarkan data sekunder dari lembaga internasional seperti IMF, UNCTAD, Brookings Institution, dan World Bank, yang mencakup lima negara utama: Vietnam, Indonesia, Bangladesh, Meksiko, dan India. Pembahasan hasil menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan kebijakan tarif Trump terhadap penurunan ekspor, peningkatan biaya produksi, dan dinamika aliran investasi asing langsung (FDI) di negara-negara tersebut. Hasil penelitian menggunakan analisis deskriptif dan komparatif menunjukkan bahwa negara-negara sampel mengalami penurunan ekspor rata-rata sebesar 11,84% dan kenaikan biaya produksi sebesar 7,92%. Selain itu, terjadi peningkatan rerata FDI sebesar 4,24% akibat relokasi produksi global. Dengan membandingkan hasil terhadap indikator ekonomi utama, diketahui bahwa kebijakan tarif memicu tekanan ekonomi sekaligus mendorong beberapa negara berkembang untuk merespons melalui diversifikasi pasar dan strategi adaptif lainnya. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kebijakan tarif Trump memberikan pengaruh yang signifikan terhadap rantai pasok global dan kinerja ekspor negara berkembang selama periode penelitian. Negara-negara yang mampu melakukan penyesuaian strategis menunjukkan ketahanan yang lebih baik terhadap dampak kebijakan proteksionis ini. Kontribusi kebijakan tarif terhadap gangguan perdagangan dan perubahan struktur ekonomi negara berkembang mencapai 57,26% berdasarkan indikator yang dianalisis dalam studi ini.</p> Margaretha Lasni Rhussary, Yuliana Anur, Ririn Efania Girsang Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/312 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 PENGARUH FASILITAS SEKOLAH TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI PADA MATA PELAJARAN EKONOMI DI SMA NEGERI 3 MUARA MUNTAI https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/307 <p>Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh fasilitas sekolah terhadap hasil belajar siswa kelas XI pada mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri 3 Muara Muntai tahun pelajaran 2023/2024, dengan populasi 44 orang, dimana sampel menggunakan <em>Simple Random Sampling</em> sebanyak 44 orang. Untuk memperoleh data, pengumpulan menggunakan kuesioner, yang diolah menggunakan analisis regresi linier sederhana diperoleh dengan hasil persamaan Y = 37,34 + 0,674 X, yang berarti setiap pemberian 1 poin fasilitas sekolah akan meningkatkan 0,674 poin hasil belajar siswa kelas XI pada mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri 3 Muara Muntai. Selanjutnya dilakukan perhitungan dengan Uji F diketahui bahwa F<sub>hitung</sub> 15,62 &gt; F <sub>tabel </sub>4,06, ini berarti ada pengaruh yang signifikan dan positif fasilitas sekolah terhadap hasil belajar siswa kelas XI pada mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri 3 Muara Muntai tahun pelajaran 2023/2024.</p> Umi Fitria, Hilda, Hasma Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/307 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 PENGARUH PRESTASI BELAJAR SISWA TERHADAP MINAT MELANJUTKAN STUDI KE PERGURUAN TINGGI PADA SISWA KELAS XII DI SMA NEGERI 5 SAMARINDA TAHUN AJARAN 2024/205 https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/297 <p>Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh prestasi berlajar terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi siswa kelas XII SAMA Negeri 5 Samarinda tahun ajaran 2024/2025, dengan populasi 37 orang siswa, dimana sampel dalam penelitian ini adalah menggunakan sampel jenuh dengan mengambil sampel dari jumlah populasi yaitu 37 orang. Penelitian ini untuk memperoleh data yaitu menggunakan teknik kuisioner dan dokumentasi, kemuian data-data yang terkumpul diolah dan dianalisis dengan menggunkaan teknik korelasi sederhana. Setelah dilakukan perhitungan diperoleh hasil analisis korelasi antara variabel pretasi belajar (X) dengan minat melanjutkan studi (Y) mempunyai hubungan yang kuat yaitu sebesar r = 0,158 termasuk kategori kuat. Kemudian, untuk mengetahui hasil dengan menguji Tingkat signifikasi dari korelasi digunakan rumus F<sub>hitung</sub>, setelah dihitung ternyata F<sub>hitung </sub>&gt; F<sub>tabel </sub>yaitu 11,9355 &gt; 4,02 maka H<sub>0</sub> ditolak dan H<sub>1</sub> diterima artinya terdapat pengaruh positif dan signifikan antara prestasi belajar siswa terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi pada siswa kelas XII di SMA Negeri 5 Samarinda tahun ajaran 2024/2025.</p> Siti Akmalia , Ursula Novanda Hibur , M. Maulana Iskhak Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/297 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 KETERAMPILAN BERMAIN SEPAK BOLA SISWA KELAS V DI SD NEGERI WONOLOPO 03 KOTA SEMARANG https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/294 <p>Tujuan penelitian yakni mengetahui bagaimana keterampilan bermain sepakbola siswa Kelas V di SD Negeri Wonolopo 03 Kota Semarang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V di SD Negeri Wonolopo 03 Kota Semarang yang berjumlah 27 siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dengan instrumen tes keterampilan sepakbola usia 10-12 tahun dari Daral Fauzi (2009). Untuk mengetahui tingkat keterampilan sepakbola menggunakan enam butir tes, yaitu: 1) dribbling, 2) short pass, 3) throw in, 4) running with the ball, 5) heading, dan 6) shooting at the goal. Teknik analisis data yang dilakukan yaitu menerapkan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat keterampilan sepakbola siswa kelas V di SD Negeri Wonolopo 03 yang berkategori baik sekali tidak ada atau sebesar (0%), kategori baik tidak ada atau sebesar (0%), kategori sedang atau sebanyak 9 siswa sebesar 33,33%, kategori kurang atau sebanyak 8 siswa sebesar 29,63%, dan kategori kurang sekali atau sebanyak 10 siswa sebesar 37,04%. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa persentase paling tinggi pada kategori kurang sekali sebesar 37,04%.</p> Miftakhul Khusna, Emi Kurnia , Ryan Ridho Malik Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/294 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 PENGARUH LATIHAN PASSING AKTIF SEGITIGA TERHADAP KEMAMPUAN PASSING KAKI BAGIAN DALAM PADA PERMAINAN FUTSAL SISWA EKSTRAKURIKULER SMA NEGERI 4 SAMARINDA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/292 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan passing aktif segitiga terhadap kemampuan passing kaki bagian dalam pada permainan futsal siswa ekstrakurikuler SMA Negeri 4 Samarinda Tahun Pelajaran 2024/2025. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen dengan desain <em>One Group Pre-test and Post-test</em>. Sampel penelitian adalah 15 siswa ekstrakurikuler futsal. Teknik pengumpulan data menggunakan tes passing dan controlling selama 30 detik, baik sebelum maupun sesudah perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan pada nilai post-test dibandingkan pre-test. Berdasarkan uji <em>paired sample t-test</em>, diperoleh nilai signifikansi sebesar 0.00009 (p &lt; 0.05), yang berarti terdapat pengaruh yang signifikan dari latihan passing aktif segitiga terhadap peningkatan kemampuan passing kaki bagian dalam. Dengan demikian, latihan passing aktif segitiga terbukti efektif dalam meningkatkan teknik dasar passing pemain futsal, khususnya dalam hal akurasi dan kecepatan umpan pendek di ruang sempit.</p> Rahmat, Nur Muhammad Malik Ibrahim , Arisman Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/292 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 ANALISIS KEMAMPUAN KOORDINASI TENDANGAN DAN PUKULAN PESILAT PRA-REMAJA TAPAK SUCI PUTERA MUHAMMADIYAH (TSPM) KOTA SAMARINDA TAHUN 2025 https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/290 <p>Teknik serangan merupakan upaya pesilat untuk memperoleh nilai dalam pertandingan pencak silat. Teknik serangan dalam pencaksilat pencak silat ada 2 jenis yaitu serangan kaki (tendangan) dan serangan tangan (pukulan). Untuk memaksimalkan perolehan nilai dalam pertandingan pencak silat, pesilat harus mampu mengkoordinasikan tendangan dan pukulan, sehingga hal tesebut sangat menunjang untuk memperoleh kemanangan dalam pertandingan pencaksilat.</p> <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan koordinasi tendangan dan pukulan pesilat pra-remaja Tapak Suci Putera Muhammadiyah (TSPM) Kota Samarinda Tahun 2025.</p> <p>Jenis penelitian ini adalah <em>kuantitatif</em> dengan pendekatan <em>deskriptif.</em> Tujuan dari penelitian deskriptif ini adalah untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual, dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki.</p> <p>Hasil dari penelitian ini adalah kemampuan koordinasi tendangan dan pukulan pesilat pra-remaja Tapak Suci Putera Muhammadiyah (TSPM) Kota Samarinda Tahun 2025, dengan katagori sangat baik sebanyak 0% atau tidak ada sama sekali, kategori baik sebanyak 31,6% atau 6 orang, kategori cukup sebanyak 47,3% atau 9 orang, kategori kurang sebanyak 19,8% atau 3 orang, kategori kurang sekali sebanyak 5,3% atau 1 orang.</p> <p>Kemampuan koordinasi tendangan dan pukulan pesilat pra-remaja Tapak Suci Putera Muhammadiyah (TSPM) Kota Samarinda Tahun 2025 rata-ratanya adalah cukup, kemampuan pesilat yang paling dominan pada katagori cukup, sedangkan yang paling sedikit pada katagori kurang sekali dan tidak ada satupun pesilat yang memiliki katagori baik sekali.</p> Agung Sugiarto, Annisa Meirani Putri, Riza Tri Fathur Rahman Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/290 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000 EVALUASI MAGANG DUNIA USAHA DAN DUNIA INDUSTRI PADA PRODI PENDIDIKAN VOKASI OTOMOTIF FPT IKIP PGRI KALTIM https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/324 <p>Pengembangan kompetensi mahasiswa untuk memenuhi ekspektasi dunia kerja dapat dilakukan salah satunya dengan melakukan magang Dunia Industri dan Dunia Usaha. Peningkatan kualitas magang diperlukan dalam melihat hal apa saja yang perlu evaluasi serta apa saja yang perlu dipertahankan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi ketercapaian tujuan magang DI &amp; DU pada Prodi Pendidikan Vokasional Otomotif FPT IKIP PGRI KALTIM. Penelitian ini termasuk dalam penelitian evaluasi berbasis tujuan (<em>goal oriented model</em>) dengan responden penelitian yaitu mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Otomotif yang telah melaksanakan praktik industri pada tahun 2024 dan 2025. Pengukuran ketercapaian tujuan magang digunakan parameter angket serta teknik analisis data kuantitatif menggunakan statistik diskriptif. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa magang DI &amp; DU secara umum masuk dalam kategori ketercapaian cukup, dilihat dari 7 tujuan ketercapaian. Penyebab tidak tercapainya tujuan magang DI &amp; DU yaitu pengaruh pandemi Covid-19 yang mengharuskan perkuliahan pada IKIP PGRI dilakukan tanpa tatap muka sehingga berdampak pada kompetensi mahasiswa dalam mengikuti magang DI &amp; DU.</p> Fakhruddin, Mansyur, Mansyur2Muhammad Septiawan Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/324 Thu, 12 Jun 2025 00:00:00 +0000 HUBUNGAN ANTARA KOORDINASI MATA TANGAN DAN KELENTUKAN BAHU DENGAN HASIL KETERAMPILAN SERVIS PANJANG DALAM PERMAINAN BULUTANGKIS PADA SISWA EKSTRAKURIKULER MAN 2 KUTAI KARTANEGARA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/288 <p>Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui Hubungan Antara Koordinasi Mata Tangan Dan Kelentukan Bahu&nbsp; Dengan Hasil Keterampilan Servis Panjang Dalam Permainan Bulutangkis&nbsp; Pada Siswa Ekstrakurikuler Man 2 Kutai Kartanegara tahun Ajaran 2024/2025, dengan populasi 30 orang, dimana sampel dalam penelitian adalah menggunakan total sampel yaitu 30 orang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif, korelasi ganda dengan metode pengumpulan datanya menggunakan tes dan pengukuran. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes koordinasi mata tangan dan kelentukan bahu dengan tes keterampilan servis panjang. Hasil analisis data menunjukkan bahwa hasil analisis, korelasi koefisien antara hubungan koordinasi mata tangan dan kelentukan bahu dengan hasil keterampilan servis panjang bulutangkis pada siswa ekstrakurikuler di MAN 2 Kutai Kartanegara Tahun Ajaran 2024/2025. bahwa nilai R= 0,67, dan setelah dihitung ternyata F<sub>hitung</sub> &gt; F<sub>tabel&nbsp; </sub>atau&nbsp; 10,99 &gt; 3,34 maka Ha diterima dan Ho ditolak, yang artinya terdapat hubungan yang signifikan antara koordinasi mata tangan dan kelentukan bahu dengan hasil keterampilan servis Panjang dalam permainan bulutangkis pada siswa ekstrakulikuler MAN 2 Kutai Kartanegara.</p> Muhamad Rohadi, Alif Setia Budi, Abdul Basir Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/288 Thu, 12 Jun 2025 00:00:00 +0000 Analisis Kelayakan Sarana Prasarana Workshop pada Konsentrasi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan SMK Cendana DDI Samarinda https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/320 <p>Penelitian bertujuan untuk menganalisis tingkat kelayakan sarana dan prasarana praktik di <em>workshop</em> pada Konsentrasi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan SMK Cendana DDI Samarinda. Melalui penelitian ini diharapkan dapat diketahui kondisi sarana dan prasarana praktik tersebut apakah masih layak digunakan atau sudah harus diganti yang baru dan lebih baik. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis deskriptif. Penelitian dilakukan dengan tiga tahap sebagai berikut: a) tahap pra lapangan; b) tahap pekerjaan lapangan; dan c) tahap analisis data. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka dapat diperoleh: a). tingkat rerata kelayakan peralatan praktik sebesar 71,2%; b) tingkat rerata kelayakan sarana bengkel 64,3%; dan c) tingkat kelayakan prasarana pada bengkel praktik program keahlian Teknik Kendaraan Ringan di SMK Cendana DDI Samarinda memiliki persentase total sebesar 60,3%. Sehingga kondisi sarana prasaran tersebut termasuk kategori layak.</p> Yudha Ari Purnama, Randi Tri Utomo, Alfito Simon Hak Cipta (c) 2025 CENDIKIA https://cendikia.ikippgrikaltim.ac.id/index.php/cendikia/article/view/320 Sun, 01 Jun 2025 00:00:00 +0000