PROSES BERPIKIR SISWA SD DALAM MENYELESAIKAN SOAL OPEN ENDED PROBLEM PICTURE

Penulis

  • Esty Sarswati Nur Hartiningrum STKIP PGRI Jombang
  • Safiil Maarif STKIP PGRI Jombang
  • Rohmatul Umami STKIP PGRI Jombang
  • Medina Permata Dewi STKIP PGRI Jombang

Kata Kunci:

berpikir, open ended, picture, SD

Abstrak

Proses berpikir merupakan penerimaan informasi (dari luar atau dalam siswa), pengelolaan, penyimpanan, dan pemanggilan kembali informasi itu dari ingatan siswa. Sehingga proses berpikir merupakan suatu penerimaan sampai penggunaan kembali suatu informasi yang didapatkan tersebut. Keberhasilan dalam pemecahan masalah khususnya Open Ended tidak lepas dari proses berpikir. Open Ended merupakan pembelajaran yang menyajikan permasalahan dengan pemecahan berbagai cara sehingga dapat melatih dan menumbuhkan ide, kreatif, kognitif yang tinggi, kritis, komunikasi-interaksi, sharing, keterbukaan dan sosialisasi. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan bagaimana Proses Berpikir siswa SD dalam Menyelesaikan Masalah Open Ended problem Picture berdasarkan Kemampuan Matematika. Penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif kualitatif. 

Subjek penelitian yang digunakan adalah 3 orang siswa SDN Gadigmangu 2 Perak berdasarkan kemampuan matematika. Penelitian ini dilaksanakan di SDN Gadigmangu 2 Perak Jombang pada tahun ajaran 2021/2022. Instrumen utama yaitu peneliti sedangkan instrumen pendukung berupa lembar tes dan lembar wawancara. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan lembar tes dan wawancara. Pengecekan keabsahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi waktu. Teknis analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Hasil dari proses berpikir subjek dengan kemampuan tinggi,sedang dan rendah memenuhi tahapan dari proses berpikir dan hasil penyelesaian dari Open Ended problem Picture subjek dengan kemampuan tinggi membuat 4 penyelesaian, kemampuan sedang 2 penyelesaian dan kemampuan rendah hanya mampu menuliskan 1 penyelesaian.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2022-10-18

Terbitan

Bagian

Artikel